Nyewain

Rental Motor Solo, Pengantar Jalan-Jalan di Kota Bengawan

Rental Motor Solo, Pengantar Jalan-Jalan di Kota Bengawan.
Melihat peluang bisnis dari banyaknya pencari jasa persewaan motor di Solo, Dhimas Aryo (24), bersama dua orang rekannya mendirikan Rental Motor Solo. Jasa yang terhitung berjalan sejak Mei kemarin itu menjanjikan kemudahan pemesanan dan motor sewaan yang siap antar.

Rental Motor Solo baru menyediakan tujuh motor, lima jenis matic dan dua lainnya bebek. Dari jumlah itu baru empat yang tergolong motor baru dan rencananya ke depan Rental Motor Solo akan menambahkan armada hingga berjumlah tujuh hingga 10 motor baru (Dok. Pribadi).
Hanya dengan via telepon atau sms, calon penyewa dapat memesan motor. Kendaraan roda dua itu pun siap diantar sesuai alamat calon penyewa. “Ide ini sebenarnya sudah tercetus setahun yang lalu. Waktu itu kami ke Yogyakarta dan karena pulang malam, kami terpaksa menyewa taksi motor,” kenang pria lulusan komunikasi UNS Surakarta itu. Saat sampai di Solo, lanjutnya, kami mengadakan survei kecil-kecilan tentang peminat dan jumlah rental motor di Solo. “Dari survei bisa kami bilang kami yang pertama,” katanya mantap.

Rental Motor Solo menyediakan tujuh unit motor, lima jenis matic dan dua bebek. Untuk maticpenyewa wajib membayar Rp50.000 per 24 jam, sedangkan untuk bebek dikenai Rp60.000. Dengan rincian harga itu, Dhimas dan dua orang rekannya bisa mendapat omzet rata-rata hingga Rp1.000.000 per minggunya. “Idealnya omzet itu tetap berputar. Rencananya akan ada tambahan armada hingga 10 unit motor dengan status motor baru dari perputaran omzet itu,” ungkapnya saat ditemui tim Terasolo.com, Senin (22/6/2013). Saat ini dari tujuh unit motor yang tersedia, baru empat diantaranya yang berstatus motor baru.

Untuk keamanan, para calon penyewa yang wajib ber-SIM C diharuskan menyerahkan tiga identitas asli, selain SIM C, sebagai persyaratan sekaligus jaminan menyewa motor. Selain itu, pengisian formulir yang disediakan sebagai tanda bukti menyewa juga wajib dilakukan. Satu lagi yang penting dan unik yakni dilakukan pemotretan dengan motor yang disewa. “Selain untuk mengenali wajah, foto itu juga akan diupload di akun twitter dan digunakan untuk media promosi,” lanjutnya.

Kemudahan itu masih dimanjakan lagi dengan pemesanan yang bisa dilakukan jauh-jauh hari. Pemesanan itu akan dicatat untuk kemudian calon penyewa melakukan konfirmasi dua hari sebelum waktu pemakaian.

Selain menyerahkan tiga tanda pengenal dan mengisi formulir tanda menyewa, penyewa harus berfoto dengan motor sewaannya. Selain sebagai pengingat wajah, foto itu nantinya akan diupload di media sosial sebagai promosi (Dok. Pribadi).
Ditanya soal resiko kehilangan atau kecelakaan, Dhimas mengaku menyadari resiko itu sebagai bagian dari bisnis dan penyewa tentu ikut bertanggung jawab jika terjadi kehilangan atau kecelakaan selama itu di waktu peminjaman. “Syukur sampai saat ini belum ada hal-hal yang tidak diinginkan. Semoga memang tidak akan pernah terjadi,” harapnya.

Pelayanan terbaik

Pemberian pelayanan terbaik juga dibuktikannya dengan mengantar motor pesanan kapan pun waktu yang diminta calon penyewa. “Pernah beberapa kali mendapat pesanan di pagi buta, habis Subuh kita langsung antar. Tentu saja ada biaya tambahan karena itu di luar jam operasi,” sambung Dhimas. Rental Motor Solo buka setiap hari mulai pukul 07.00 hingga 20.00 WIB dan pemesanan di luar itu atau pengembalian yang terlambat akan dikenai charge biaya. “Untuk awal pemakaian, kami akan isi motor dengan bahan bakar secukupnya, jadi penyewa tak perlu khawatir kehabisan bensin,” celetuknya.

Untuk mengetahui lebih banyak tentang Rental Motor Solo, Dhimas sengaja membuka akun twitter dengan nama sama, yakni @RentalMotorSolo. Sedang untuk pemesanan, dapat dilakukan dengan menghubungi nomor 088802801484 atau melalui whatsapp dengan nomor yang sama. Selain itu bisa melalui BB Messenger dengan pin 331d31ee. “Kami juga sediakan helm untuk para pelancong dari luar kota yang memang tadinya menggunakan kendaraan umum saat melancong ke Kota Bengawan ini,” tutupnya sambil tersenyum.