Nyewain

rental alat computerdan proyektor

Tentang Indo Rental
Indo Rental adalah sebuah perusahaan terdepan yang bergerak di bidang jasa penyewaan alat-alat dan perlengkapan komputer, handy talkie, LCD projector, komputer tablet iPad/Android, serta perangkat-perangkat teknologi informasi dan komunikasi lainnya. Indo Rental telah bergerak di bidang ini dan memiliki pengalaman selama lebih dari 15 tahun dalam menyediakan peralatan dan perlengkapan IT untuk ratusan instansi baik swasta, maupun pemerintah guna menunjang kegiatan-kegiatan yang mereka selenggarakan, baik itu yang berskala lokal, nasional maupun internasional.

Indo Rental memiliki jaringan kerja yang tersebar luas di seluruh Indonesia dan mampu menjangkau hampir seluruh kota-kota besar di seluruh provinsi seperti Bandung, Jakarta, Banten, Bogor, Tangerang, Depok, Bekasi, Semarang, Yogyakarta, Padang, Bali, Medan, Palembang, Makassar, dll. Indo Rental juga telah dipercaya untuk menjadi rekanan penyediaan komputer dan alat-alat IT untuk berbagai event seperti Indonesia ICT Award (INAICTA), ASEAN Development Meeting, World Geothermal Congress, Asian Parliamentary Assembly, Sidang Tahunan Asian Development Bank, dll.

Dalam pelayanannya, Indo Rental selalu mengutamakan kepuasan konsumen serta jaminan ketersediaan dan kualitas produk yang disewa demi kelancaran acara/event yang diselenggarakan. Kami menjamin setiap produk yang disewa, baik itu penyewaan dalam skala kecil maupun besar, adalah produk terbaik di kelasnya serta akan berfungsi 100% pada saat digunakan. Adapun untuk masalah yang bisa saja terjadi di lapangan, teknisi-teknisi kami yang handal dan berpengalaman akan selalu stand by dan siap diterjunkan kapan saja untuk mengatasi masalah yang terjadi (troubleshooting) atau membantu konsumen dalam menggunakan produknya.

Selain komputer (baik desktop maupun portabel (laptop)) dan berbagai perlengkapannya, kami juga menyediakan perlengkapan-perlengkapan IT lain seperti TV plasma, TV LCD, printer, scanner, LCD projector, screen projector, server, mesin fotokopi, mesin faks, kamera foto/video, sound system, handy talkie, band equipment, perangkat-perangkat jaringan (wi-fi router, modem, hub, LAN card dll) serta apapun peralatan IT yang Anda butuhkan yang semuanya siap Anda sewa kapan saja dan dalam jumlah berapa saja. Lihat daftar beberapa produk kami yang tersedia untuk di sewa di halaman Produk.

Percayakan Indo Rental sebagai rekanan Anda dalam event apapun yang Anda selenggarakan yang membutuhkan dukungan penyediaan alat-alat IT handal dan berkualitas. Meeting, training, in-house training, product launching, presentation, conference, workshop, data entry, system implementation, wedding, exhibition, seminar, sosialisasi sistem, perhitungan suara Pemilu/Pilkada, serta apapun event yang Anda selenggarakan, kami siap mendukung dan menjamin kelancaran pelaksanaan kegiatannya dengan menyediakan komputer serta apapun perangkat IT yang dibutuhkan.

Klik di halaman Produk Kami untuk mendapatkan daftar produk LCD projector yang kami sewakan, serta halaman Produk Lain untuk melihat produk-produk IT lain yang juga tersedia untuk disewa. Hubungi hotline kami di 081322091119 atau klik di halaman Hubungi Kami untuk langsung menghubungi kami, melakukan konsultasi, mendapatkan informasi lebih lengkap mengenai produk yang ingin Anda sewa, atau melakukan pemesanan. Staf kami akan selalu siap untuk melayani Anda.